Deskripsi Program
Sebagai seorang Petani Organik, program ini dirancang khusus bagi Petani Terampil untuk Pertanian Organik dan Berkelanjutan, sangat penting mempelajar tentang dasar dasar pertanian organic dan berkelanjutan, bagaimana cara Melaksanakan Proses Pengomposan Sampah Organik, Mengenal Bahan pupuk Organik dan cara pembuatan pupuk organik Cair, Memproses Pestisida Organik, Mengaplikasikan limbah organik Pertanian Organik.
Setelah mengikuti program ini anda akan mampu untuk mengimplementaskan pertanian organic berkelanjutan, merencanakan cara pengolahan limbah dari limbah organic, mengimplementasikan tahapan Cara pengolahan bahan pestisida organic serta membuat ulang pengolahan limbah organic, Sehingga anda mampu mengembangkan pertanian anda secara lebih efektif dan produktif mencapai tujuan dalam pertanian organik
Tujuan Pelatihan
Tujuan Pelatihan (Umum)
Peserta pelatihan mampu mengaplikasikan pengolahan limbah organik menjadi pupuk dengan memilah bahan yang sesuai dan menerapkan instruksional dengan menunjukkan pemahaman sebesar 60% saat unjuk keterampilan.
Tujuan Pelatihan (Khusus)
Setelah mengikuti pelatihan, Konsultan Bisnis mampu;
- Peserta mampu melakukan implementasi pertanian berkelanjutan
- Peserta mampu merencanakan cara pengolahan limbah dari limbah organik
- Peserta mampu merencanakan Cara pengolahan bahan pendukung organik cair
- Peserta mampu mengimplementasikan tahapan Cara pengolahan bahan pestisida organi
- Peserta mampu membuat ulang pengolahan limbah organik
Durasi Pelatihan
- Sesi 1: Pertanian organik dan pertanian berkelanjutan (180 menit)
- Tujuan sesi:
- Peserta dapat melakukan implementasi pertanian berkelanjutan
- Sesi 2: Melaksanakan Proses Pengomposan Sampah Organik (180 menit)
- Tujuan sesi:
- Peserta mampu merencanakan cara pengolahan limbah dari limbah organik
- Sesi 3: Mengenal Bahan pupuk Organik dan cara pembuatan pupuk organik Cair (180 menit)
- Tujuan sesi:
- Peserta mampu merencanakan Cara pengolahan bahan pendukung organik cair
- Sesi 4 : Memproses Pestisida Organik (180 menit)
- Tujuan sesi:
- Peserta mampu mengimplementasikan tahapan Cara pengolahan bahan pestisida organik
- Sesi 5: Mengaplikasikan limbah organik Pertanian Organik (180 menit)
- Tujuan sesi:
- Peserta mampu membuat ulang pengolahan limbah organik
Total durasi 900 menit
Aspek Kompetensi
PENGETAHUAN (KOGNISI)
- Pengetahuan pupuk organik
- alat dan bahan dalam pembuatan pupuk organik
- Mekanisme kerja pupuk dalam pertanian organik
- Bahan pestisida organik
SIKAP KERJA (AFEKSI)
- cermat dan teliti dalam pertanian berkelanjutan
- inovatif dalam mengolah limbah organik
- disiplin dalam mengolah pupuk organik bagi pertanian organik
- cermat dan teliti dalam mengolah pestisida organik
KETERAMPILAN (PSIKOMOTOR)
- Mengimplementasikan pertanian organik berkelanjutan
- membuat ulang pupuk organik untuk pertanian organik
- menyusun cara memilih bahan baku dalam pembuatan pupuk organik cair (POC)
- mengombinasikan Inovasi-Inovasi dalam pestisida organik
Metode Ajar
Daring
Kelompok Sasaran
Syarat dan Ketentuan Lainnya
1. Memahami Bahasa Indonesia dengan Baik
2. Peserta yang ingin memahami pengolahan limbah organik untuk petani organik dengan baik
3. Memiliki Handphone dan koneksi internet untuk mengikuti pelatihan”
4. Pendidikan minimal SMA/Sederajat atau setara
5. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun
6. Jarak: tidak terbatas karena pelatihan daring
Lembaga Pelatihan
MDI Tack Training adalah perusahaan pelatihan yang sudah ada di Indonesia selama lebih dari 30 tahun. MDI telah dipercaya oleh lebih dari 1000 profesional di Indonesia untuk mengembangkan kompetensinya. Program kami sangat praktis dan tentunya dapat membantu anda dalam mengembangkan kemampuan anda sebagai profesional.
Fasilitator Program
Suhadi Sapto Yuwono berpengalaman sebagai Widyaiswara di Balai Pelatihan Pertanian Lampung sejak tahun 2012. Memiliki tugas pokok untuk mengajar ASN atau petani pada pelatihan pertanian. Mengambil spesialisasi di bidang budidaya pertanian dengan mengampu beberapa pelatihan budidaya pertanian